Kamis, 03 Mei 2018

Program DBD (Demam Berdarah Dengue) UPT Puskesmas Panaguan


Program DBD (Demam Berdarah Dengue) adalah salah satu program yang ada di UPT Puskesmas Panaguan. Program ini diadakan dalam upaya pencegahan dan penanggulangan Demam Berdarah Dengue yang merupakan masalah kesehatan masyarakat yang jumlah pasiennya cenderung meningkat tiap tahunnya.


Tujuan dari program ini ada 2, tujuan jangka panjang dan tujuan jangka pendek. Untuk tujuan jangka panjangnya yaitu membatasi penularan dan penyebaran penyakit DBD agar tidak lagi menjadi masalah masyarakat. Untuk tujuan jangka pendeknya mengurangi angka kesakitan dan angka kematian akibat DBD, mencegah dan menanggulangi adanya KLB (Kejadian Luar Biasa) DBD (Demam Berdarah Dengue).


Beberapa kegiatan yang dilakukan oleh program DBD ini yaitu :
  • Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN)
Untuk pemberantasan sarang nyamuk ini bisa dilakukan secara lintas sektoral dengan bantuan dari tokoh-tokoh masyarakat dan orang-orang dilingkunga sekitar.


  • Pemeriksaan Jentik Secara Berkala
Dalam kegiatan ini diadakan kunjungan rumah oleh petugas dari UPT Puskesmas Panaguan  dalam hal ini petugas disebut sebagai Juru Pemantau Jentik (Jumantik) untuk melakukan penyuluhan dan pemeriksaan jentik secara berkala, apabila terdeteksi jentik, maka dilakukan abatisasi untuk membunuh jentik-jentik nyamuk yang kemudian dilanjutkan dengan adanya Fogging Massal.





  • Fogging Massal
Kegiatan Fogging ini biasanya dilakukan ketika terjadi kasus penemuan jentik nyamuk saat kunjungan dan pemeriksaan. Fogging ini bertujuan untuk memberantas nyamuk-nyamuk dewasa.




1 komentar: